Jember: Warung Special Lalapan Pangestu




Warung lalapan keren. Walaupun di pinggir jalan tapi gerobaknya bersih, rapih, dan terang banget. Menunya ya sesuai dengan warung lalapan lain, ada ayam potong, ayam kampung, bebek, rempelo ati, gurame, mujair, kerapu, lele, tahu, tempe, telor, dst. Mereka punya 11 cabang di Jember. Saya berkunjung ke yang di Jalan Panjaitan, dekat SMA 1.



Penyajiannya tidak lama. Dalam 10 menit makanan sudah tersaji. Kelebihan warung lalapan Pangestu adalah sambelnya yang enak banget. Ga terlalu pedes tapi gurih manis nagih. Pake ayam, pake lele semua enak dan cocok sama sambelnya! Penataan di piringnya juga cantik. Sayang porsinya juga ikut-ikutan cantik. Padahal masih pengen nyomotin lauk colek sambel. Harganya tidak terlalu mahal, dua porsi di atas dengan dua minum hanya 25rb rupiah. Boleh dicoba kalau kamu ke Jember.

Komentar

Posting Komentar